Monday 15 June 2015

Mengenal Baju Gamis




Dunia fashion memang dunia yang sangat menarik untuk dibahas. Setiap tahun, para designer pasti sibuk membicarakan tren fashion selama setahun, mulai dari baju, sepatu , tas, hingga aksesori. Tak terkecuali di Indonesia, dunia fashion juga berkembang dengan pesat. Termasuk dalam perkembangan fashion yaitu tren bajugamis. Mungkin masih ada yang belum tahu baju gamis itu apa. Baju gamis adalah satu potong pakaian muslim wanita dengan model lurus, panjang dan longgar menutupi seluruh badan mulai dada hingga mata kaki. 

Baju gamis mempunyai fungsi agamis yang lebih kental dari pada fashion karena pada dasarnya baju gamis memang didasarkan oleh syariat Islam. Menurut syariat Islam, seoarang wanita muslimah hendaklah memakai baju yang tertutup dari kepala hingga mata kaki kecuali tangan, kaki dan wajah. Namun, baju yang dikenakan harus longgar, tidak mencetak bentuk tubuh dan menutupi bagian dada dan rambut. Demikianlah baju gamis dibuat sehingga memenuhi syarat baju syar’I wanita muslimah.
Dalam dunia fashion ada pula yang dinamakan long dress yang sekilas nampak sama dengan baju gamis namun sebenarnya tampak berbeda. Long dress memang baju panjang hingga mata kaki namun tidak semua long dress menutup bagian tubuh. 

Dengan semua perbedaannya, baju gamis maupun long dress bisa menjadi pilihan anda untuk tampil menawan, namun tetap sesuai dengan kebutuhan anda.

No comments:

Post a Comment